Ada 13 Pasien Corona, Sukabumi Jabar jadi Cluster Covid-19 Terbesar Kedua di Riau

24 Mei 2020
Ilustrasi

Ilustrasi

RIAU1.COM - Provinsi Riau memiliki 110 kasus positif Covid-19 sejak tanggal 3 Maret hingga 23 Mei 2020.

Dari 110 kasus tersebut, ada dua cluster besar di Riau yang menjadi penyumbang kasus positif Covid-19 di Bumi Lancang Kuning.

Jubir Penanganan Covid-19 Riau, dr Indra Yovi mengungkapkan, cluster terbesar pertama di Riau dari Magetan, Jawa Timur (Jatim) dengan 36 pasien.

"Cluster kedua, dari Sukabumi, Jawa Barat (Jabar) dengan 13 pasien terkonfirmasi positif Covid-19," ungkap dr Yovi, Ahad 24 Mei 2020.

"Melihat kondisi sekarang ini, kita harus mewaspadai orang yang datang ke Provinsi Riau. Karena ini akan menjadi masalah," sebutnya.

Seperti yang diketahui, total sudah ada sebanyak 110 kasus positif Covid-19 di Bumi Lancang Kuning.

Dimana, 38 pasien masih dirawat, 66 sehat dan sudah dipulangkan, serta 6 meninggal dunia dalam status PDP.