Penanganan Karlahut 2020, Gubri Syamsuar Segera Kumpulkan Camat se-Riau

8 Februari 2020
Gubernur Riau, Syamsuar

Gubernur Riau, Syamsuar

RIAU1.COM - Setelah mendapat instruksi dari Presiden Jokowi terkait antisipasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Gubernur Riau Syamsuar akan mengumpulkan seluruh Camat se-Riau.

"Dalam waktu dekat. Salah satu agendanya, pak Gubernur akan memberikan pengarahan terkait karlahut," ujar Karo Tata Pemerintahan Setdaprov Riau, Sudarman.

Ia menuturkan, Gubri nantinya juga akan menyosialisasi kebijakan yang bersumber dari pemerintahan pusat dan juga Pemprov Riau.

"Rencananya bulan Februari ini akan dikumpulkan seluruh Camat se-Riau di Pekanbaru. Untuk waktu pasinya masih menunggu petunjuk pimpinan," tuturnya.

Seperti yang diketahui, Jokow kembali menggelar Rakornas Penanggulangan karlahut 2020 di Istana Negara. Dalam kesempatan itu, ia mengingatkan daerah-daerah rawan karlahut, yakni Riau, Aceh, Jambi, Sumut, Sumsel dan lainnya.

"Saya ingatkan, hati-hati. Kalau ada titik api satu segera padamkan. Jangan sampai meluas sehingga harus menggunakan air berjuta-juta ton. Makanya kalau ada api satu saja, cari sumbernya. Padamkan," tandasnya.