Wagubri Lakukan Tes Urine ASN dan Pegawai Pemprov Riau

16 Desember 2019
Wagubri, Edy Natar memimpin langsung jalannya kegiatan tes urine terhadap ribuan ASN dan pegawai Dinas PUPR Riau

Wagubri, Edy Natar memimpin langsung jalannya kegiatan tes urine terhadap ribuan ASN dan pegawai Dinas PUPR Riau

RIAU1.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melakukan tes urine terhadap ribuan ASN dan honorer di Kantor Dinas PUPR Riau, Senin 16 Desember 2019.

Wakil Gubernur Riau, Edy Natar Nasution memimpin langsung pelaksanaan tes urine tersebut. Ia menyebut tes urine ini digelar untuk menyikapi maraknya peredaran narkoba.

"Ini program yang saya ingin lakukan kepada para ASN kita, jauh sebelum ini saya sudah ingatkan, kami bersama BNN akan melakukan tes urine untuk pegawai," ujar Edy.

Edy menuturkan, perlu dilakukan pengecekan pegawai di lingkungan Pemprov Riau apakah ada yang mengkomsi narkoba atau tidak. Karena, hasil peninjauan ke sejumlah Lapas di Riau, kasus narkoba paling mendominasi.

"Saya sudah cek 3 Lapas, Rohil, Bengkalis dan Meranti, itu rata-rata 80 persen kasus narkoba. Untuk memastikan pegawai kita bersih dari narkoba, kita lakukan tes urine," tuturnya.

Mantan Danrem 031/Wirabima ini mengaku, kegiatan tes urine kepada para ASN Pemprov Riau ini tidak dilakukan secara mendadak. Melainkan sudah sering dingatkan.

"Jauh hari sudah saya ingatkan, jadi bukan mendadak. Beberapa kesempatan selalu saya sampaikan, suatu saat kami akan lakukan tes urine," pungkasnya.