Tinjau Proses Uji Beban, Asri Auzar: Jembatan Siak IV Ikon Pekanbaru dan 5 Tahun Penantian Masyarakat

Anggota DPRD Riau, Asri Auzar saat meninjau langsung pelaksanaan uji beban jembatan Siak IV (foto: barkah/riau1.com)
RIAU1.COM - Hanya tinggal menunggu hari, jembatan Marhum Bukit (Siak IV) yang telah dinanti masyarakat Riau, khususnya Kota Pekanbaru sejak lima tahun silam ini akhirnya telah memasuki tahap penyelesaian.
Memasuki tahap pengerjaan 75 persen, pihak Kementerian PUPR, tim KKTJ dan juga tiga orang profesor para pakar ahli jembatan dari tiga universitas ternama, UI, UGM dan ITB melakukan pengecekan langsung uji jembatan Siak IV di Kota Pekanbaru.
Anggota Komisi IV DPRD Riau, Asri Auzar mengatakan, hasil uji beban jembatan Siak IV ini nantinya akan dihitung kembali oleh para ahli dari UGM, ITB dan UI untuk melihat dan memastikan layak atau tidaknya.
"Alhamdulillah, setelah hampir lima tahun mangkrak, jembatan Siak IV ini akhirnya selesai dan sekarang masuk dalam proses uji beban," kata Asri kepada Riau1.com saat ditemui di Jembatan Siak IV, Jumat 8 Februari 2019.
Asri melanjutkan, kedatangan tim ahli dalam pelaksanaan uji beban ini membuktikan bahwa jembatan yang nantinya akan menjadi ikon Kota Pekanbaru sebagai penghubung Kecamatan Rumbai Pesisir ke pusat kota ini betul-betul diteliti.
"Jembatan ini betul-betul diteliti kelayakannya dan ketahanannya, berapa beban yang sanggup ditahan oleh jembatan ini," kata politisi Partai Demokrat Riau tersebut.
Asri menambahkan, setelah dilakukan uji beban ini, para ahli ini nantinya akan kembali dilakukan penghitungan untuk memastikan 'Jembatan 4 Gubernur' itu layak untuk dioperasikan dan mampu menahan beban untuk kendaraan yang melintas.
"Untuk mengetahui berapa beban yang sanggup ditahan oleh jembatan ini akan menunggu hasil uji ini. Banyak harapan masyarakat terhadap jembatan ini yang nantinya akan menjadi ikon Kota Pekanbaru," sebutnya.