Ali Moertopo, Pendiri Pondasi Dasar Sistem Politik Orde Baru

Ali Moertopo, Pendiri Pondasi Dasar Sistem Politik Orde Baru

25 Januari 2021
Potret Ali Moertopo (Foto: Istimewa/rmol.id)

Potret Ali Moertopo (Foto: Istimewa/rmol.id)

RIAU1.COM - Tak hanya dikenal piawai di dunia militer, Ali Moertopo juga dianggap sukses di pemerintahaan.

Dibawah perintah Presiden Soeharto dia lebih dikenal sebagai perumus, pembentukan dan pemantapan kerangka format politik Orde Baru dikutip dari historia.id, Senin, 25 Januari 2021.

Dibuktikan dengan sukses membuat tiga buku yaitu Dasar-dasar Pemikiran tentang Akselerasi Modernisasi Pembangunan 25 Tahun dan dua karya lainnya merupakan rangkuman dari pencapaiannya itu.

Sepak terjang yang paling dikenal darinya ketika semua organisasi dan politik era Orde Baru dibawah pengawasaannya dinukil dari tirto.id.

Partai dan ormas dikendalikan sepenuhnya agar sejalan dengan kehendak Soeharto. Membuat Soeharto juga mempercayakan penggalangan dukungan politik kepada Moertopo.

Salah satu upayanya melakukan penyederhanaan partai-partai politik. Sebelum 1971, ada banyak jumlah partai dan kemudian dikerucutkan menjadi 10 partai.

Partai-partai ini semakin menciut lagi menjadi tiga partai yakni Partai Parsatuan Pembangunan (PPP) yang berisikan eks partai-partai Islam, Partai Demokrasi Indonesia yang berisi partai nasionalis, dan Golongan Karya (Golkar).