Husni Mirza: Dihari Inovasi Indonesia Ini Pemuda Milenial Kedepannya Harus Lebih Diperhatikan
Calon Wakil Bupati Kabupaten Siak nomor urut 2, Husni Mirza
RIAU1.COM - Usai melaksanakan Kampanye dialogis di Dusun Lukut Indah, Kampung Perawang Barat, Kecamatan Tualang, calon Wakil Bupati Kabupaten Siak nomor urut 2 didatangi sekelompok Pemuda, Ahad 1 November 2020 malam.
Kedatangan sekelompok pemuda milenial kota Industri Perawang itu bukan hendak melakukan orasi maupun demonstrasi, melainkan hendak mengenal lebih dekat, serta hendak mendengar langsung visi dan misi pasangan Alfedri-Husni yang dinilai ramah dan dekat dengan masyarakat itu.
Meski sedang menikmati sepiring nasi goreng, melihat antusias kaum pemuda itu, Husni Mirza langsung menyudahi santap makan malamnya dan duduk ditengah-tengah para generasi penerus negeri tersebut, mendengarkan keluh kesah kaum milenial dan berdiskusi bersama.
Terlihat jelas, kedekatan calon pemimpin negeri istana Matahari Timur itu sangat akrab dan seperti sudah saling mengenal satu sama lain.
"Kami ingin bertatap muka dan ingin berdiskusi langsung dengan calon wakil Bupati Siak pak Husni Mirza yang dikenal ramah kepada masyarakat," ungkap Andri salah satu Pemuda yang mendatangi Husni Mirza di warung Mie Aceh di Kota Industri.
Saat ditemui Riau1.com, Husni Mirza mengaku sangat senang melihat semangat para kaum milenial yang begitu peduli terhadap Siak kedepannya.
"Wah, kaget juga sih awalnya, tapi saya sangat senang sekali bisa berjumpa dan berdiskusi dengan mereka. Mereka tidak ada mintak apa-apa, mereka hanya mengajak saya berdiskusi hal apa yang akan kami lakukan untuk kaum pemuda di Kabupaten Siak ini kedepannya," ungkap mantan direktur PT Persi itu.
Lanjutnya, sehubungan dengan tanggal 1 November 2020 yang diperingati sebagai Hari Inovasi Indonesia, Husni Mirza mengatakan kedepannya para pemuda harus diberikan wadah dan dibimbing maksimal untuk berinovasi dinegeri ini.
"Kita memiliki program yang kita namakan 'Local Campion' yang mana setiap tahunnya nanti kita akan adakan perlombaan untuk kaum pemuda yang memiliki inovasi dalam bidang apapun, baik itu pendidikan, teknologi, pertanian dan peternakan. Mudah-mudahan kaum pemuda Kabupaten Siak bisa semakin menunjukkan kualitasnya di zaman milenial ini bukan hanya di lokal saja, tetapi hingga ke nasional dan Internasional," terangnya.