Iuran Naik, Andre Rosiade Janjikan Panggil BPJS Kesehatan, Menkeu Hingga Menkes

18 Mei 2020
Andre Rosiade (Foto: Istimewa/internet)

Andre Rosiade (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Anggota DPR RI dari Partai Gerindra Andre Rosiade mengaku akan memanggil semua pihak terkait aksi Presiden RI Joko Widodo yang menaikkan iuran BPJS Kesehatan beberapa waktu lalu.

Pernyataannya itu disampaikannya melalui akun Twitter miliknya @andre_rosiade, Senin, 18 Mei 2020.

Dia mengaku akan memanggil perwakilan dari BPJS Kesehatan, Menteri Kesehatan sampai Menteri Keuangan.

" Semua Partai menolak kenaikan BPJS. Tentu @DPR_RI akan memanggil @BPJSKesehatanRI, Menteri Kesehatan, dan Menteri Keuangan," terangnya.

Tambahnya, DPR RI akan menggelar pertemuan usai mereka menghabiskan masa reses pada 15 Juni 2020 mendatang.

" Setelah 15 Juni masa sidang dimulai. Tentu @DPR_RI akan memanggil @BPJSKesehatanRI, Menteri Kesehatan, dan Menteri Keuangan," terangnya.

Untuk diketahui, Kenaikan iuran BPJS kali ini tertuang dalam Perpres Nomor 64 Tahun 2020 tentang Perubahan Kedua atas Perpres Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan. 

Surat tersebut diteken oleh Presiden Joko Widodo pada Selasa, 5 Mei 2020 silam.