Tsamara Amany Lanjutkan S2 di Amerika, Begini Penampakannya

20 April 2020
Tsamara Amany (Foto: Istimewa/internet)

Tsamara Amany (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany mengaku akan melanjutkan program studi magister di salah satu universitas swasta di Amerika Serikat, New York University (NYU).

Pernyataan ini disampaikannya melalui akun media sosial Twitter @TsamaraDKI, Mingggu, 19 April 2020.

Dalam cuitannya dia mengaku sempat bimbang antara memilih antara universitas yang didirikan tahun 1831 ini atau memilih bersekolah di Columbia.

Setelah mempertimbangkan beberapa hal, akhirnya dia mantap memutuskan untuk berkuliah kembali ke NYU.

" Setelah berpikir panjang untuk terima offer NYU atau Columbia, alhamdulillah akhirnya mantap pilih NYU sebagai tujuan studi S2. Bersyukur bisa kuliah di sini dg Fulbright scholarship. Senang bgt akan segera kembali kuliah!," terangnya.

Dinukil dari hotcourses.co.id bahwa kampus ini memiliki 13 sekolah, fakultas dan divisi dengan program studi favorit seperti seni liberal, sains, pendidikan, profesi kesehatan, hukum, kedokteran, bisnis, seni, komunikasi, pelayanan sosial dan seni pertunjukan.

Keseluruhannya menempati lima lokasi utama di Manhattan. Hingga saat ini, total jumlah mahasiswanya mencapai 50.917 orang dengan 3.892 yang kebanyakan merupakan mahasiswa internasional.