Sri Mulyani Diminta Jangan Buat Utang ke IMF

Sri Mulyani Diminta Jangan Buat Utang ke IMF

26 Maret 2020
Sri Mulyani (Foto: Istimewa/internet)

Sri Mulyani (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Anggota Komisi XI DPR RI Kamrussamad meminta kepada Menteri Keuangan RI Sri Mulyani untuk tidak lagi berutang kepada lembaga donor dunia atau International Monetary Fund (IMF).

Menurutnya upaya berutang kepada IMF yang pernah dilakukan pemerintah dahulu merupakan sejarah kelam yang tak perlu lagi terulang dinukil dari rmol.id, Kamis, 26 Maret 2020.

" Jangan sampai negeri ini terjebak lagi pada sejarah hitam ekonomi gara-gara mengandalkan Dana Moneter Internasional," terangnya.

Alasan permintaannya itu lantaran sudah terlihat sinyal-sinyal bahwa Sri Mulyani bakal melakukan pinjaman uang ke IMF.

Salah satunya ialah untuk pendanaan menstimulus ekonomi Indonesia akibat wabah corona (Covid-19).

Loading...

Diawali saat presiden Soeharto menandatangani Letter Of Inten/LoI senilai 43 miliar dolar AS, Indonesia baru melunasi seluruh utang-utangnya pada 2006 sebesar SDR2.153.915.825, atau ekuivalen USD3.181.742.918 (USD/SDR = 1,47719).

Angka itu merupakan sisa pinjaman yang seharusnya jatuh tempo pada akhir 2010. Menurut Kamrussamad, sejarah itu merupakan masa terkelam selama Indonesia berdiri.