Masyarakat Perbatasan di Kecamatan Palika Rohil Deklarasikan Pilkada Damai

17 Maret 2020
Deklarasi Pilkada Damai yang digelar masyarakat Kecamatan Palika, Rohil.

Deklarasi Pilkada Damai yang digelar masyarakat Kecamatan Palika, Rohil.

RIAU1.COM -Pemilihan Kepala Daerah serentak tahun 2020 di Provinsi Riau tak lama lagi akan dilangsungkan. Pesta rakyat tersebut diselenggarakan dibeberapa kabupaten, salahsatunya Rokan Hilir (Rohil), yang menjadi satu dari 270 daerah yang turut menggelar Pilkada pada tahun 2020.

Pilkada untuk memilih bupati dan wakil bupati yang bakal mempin lima tahun ke depan ini pun tak boleh disia-siakan, di mana suara rakyat begitu menentukan. Menjelang pemilihan, para bakal calon kepala daerah pun bermunculan.

Tensi politik biasanya meninggi menjelang masa pendaftaran bakal calon kepala daerah hingga pencoblosan, di mana akan berimbas kepada masyarakat.

Menghindari hal-hal yang berpotensi menyulut gangguan selama proses politik ini berlangsung, masyarakat Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika) pun menyatakan komitmen mereka, untuk bersama menjaga ketertiban dan keamanan, agar proses Pilkada nanti berjalan aman, damai dan sejuk.

Kasi Pemerintahan Kecamatan Palika Kabupaten Rohil, Budi Setyawan SE mengatakan, seluruh elemen masyarakatnya sudah melaksanakan deklarasi damai. Kegiatan digelar di kantor kecamatan beberapa waktu lalu. 

"Deklarasi ini sebagai upaya masyarakat perbatasan Palika yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Sumatra Utara, untuk menciptakan suasana kondusif jelang Pilkada 2020," ujar Budi Selasa (17/3/2020). 

Ia melanjutkan, deklrasi ini dihadiri unsur musyawarah pimpinan Kecamatan Palika, para kepala desa, kepala dusun, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan lapisan masyarakat lainnya di Palika. 

"Kami masyarakat perbatasan mendukung dan mensukseskan pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Rokan Hilir tahun 2020 yang aman, damai dan sejuk," yakin dia.

Melalui kegiatan tersebut, komponen masyarakat khususnya desa-desa di perbatasan dapat saling menjaga situasi agar pesta demokrasi berjalan lancar, aman dan kondusif.

"Dan selama ini masyarakat di sini, khususnya perbatasan sudah mampu mewujudkan suasana kondusif dalam setiap momen pesta demokrasi," sebutnya.

Meski demikian, pihak kecamatan mengingatkan agar masyarakatnya jangan mudah terpancing dengan isu-isu provokatif yang bisa memecahbelah persatuan.

"Melalui deklarasi, masyarakat menyatakan siap mendukung tugas aparat keamanan dalam menciptakan suasana aman dan damai," kata Adenan, warga setempat.

Terpisah, Kepala Dusun Podo Rukun Kecamatan Palika, Agus Salim mengatakan, daerahnya berbatasan langsung dengan Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Di setiap Pilkada masyarakatnya selalu menjaga situasi tetap kondusif. 

"Kami juga mengapresiasi Polda Riau yang telah turun ke lapangan, khususnya daerah perbatasan ini untuk menciptakan Pilkada yang damai, aman dan sejuk Tahun 2020 di Kabupaten Rohil," ucap Agus.