Ferdinand Lapor Jokowi Dan Mahfud MD Tentang 3 Kakak Beradik Miskin Pemakan Sabun

Ferdinand Lapor Jokowi Dan Mahfud MD Tentang 3 Kakak Beradik Miskin Pemakan Sabun

26 Februari 2020
Ilustrasi (Foto: Istimewa/internet)

Ilustrasi (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Politisi dari partai Demokrat Ferdinand Hutahaean melaporkan peristiwa tiga kakak beradik miskin yang kini tengah menderita penyakit akibat memakan sabun.

Laporannya itu disampaikannya kepada Presiden RI Joko Widodo dan Menko Polhukam Mahfud MD. Ferdinand melaporkan peristiwa ini lantaran kedua tokoh tersebut tengah sibuk dengan pekerjaan yang dianggapnya kurang tepat.

Jokowi akan menyiapkan uang sebesar Rp72 miliar untuk influencer, sementara Mahfud MD lebih mementingkan mengurus anak-anak bekas kombatan ISIS eks WNI.

Laporannya ini disampaikannya melalui akun media sosial Twitter @FerdinandHaean2, Rabu, 26 Februari 2020.

" Tiga Kakak Beradik Miskin Kelaparan dan Terpaksa Makan Sabun, Kini Sakit Pak @jokowi yth, apa perasaan bpk membaca sprt ini? Membantu mrk jauh lbh mulia drpd memberi uang 72 M utk buzzer medsos. Pak @mohmahfudmd lbh baik urus yg sprt ini dprd anak ISIS," terangnya.

Dinukil dari suara.com, tiga kakak beradik yang tengah kelaparan terpaksa hampir setiap hari memakan sabun lantaran tidak memiliki biaya.

Mereka merupakan warga Desa Muara Tais dua, Kecamatan Angkola MUara Tais, Kabupaten Tapanuli Selatan.