Polsek Pangkalan Kerinci Pelalawan Gencarkan Patroli di Tempat Rawan Aksi Pencurian

27 Januari 2021
Personel Polsek Pangkalan Kerinci saat patroli di SPBU, Rabu (27/1/2021). Foto: Istimewa.

Personel Polsek Pangkalan Kerinci saat patroli di SPBU, Rabu (27/1/2021). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Polsek Pangkalan Kerinci, jajaran Polres Pelalawan, gencar melakukan patroli di tempat-tempat rawan terjadinya pencurian, Rabu (27/1/2021). Patroli ini dilakukan untuk mewujudkan lingkungan yang aman dan kondusif.

Kegiatan patroli ini dipimpin oleh Pawas Polsek Pangkalan Kerinci Iptu Rasker S Sihite. Ia didampingi anggota Unit Kecil Lengkap Regu 1.

"Kami melakukan patroli di seputaran Kota Pangkalan Kerinci. Sasaran patroli yaitu kantor perbankan, SPBU, Rumah Sakit Efarina, dan sejumlah tempat lainnya," kata Rasker S Sihite. 

Dalam patroli itu, pihaknya menyampaikan kepada satpam kantor perbankan, karyawan SPBU, dan pihak rumah sakit, serta masyarakat yang melakukan transaksi untuk tetap waspada dan berhati-hati. Masyarakat diminta segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika ada hal yang mencurigakan atau terjadinya tindak pidana.