Dukung Program Jaga Kampung, Polsek Ukui Cek Suhu Tubuh Warga Desa Tri Mulya Jaya Kabupaten Pelalawan
Kanit Binmas Polsek Ukui Aipda Dede Ismanto saat memberikan arahan kepada warga agar mematuhi protokol kesehatan saat beraktivitas di luar rumah, Selasa (11/8/2020). Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Polsek Ukui melaksanakan Program Kampung Tangguh Nusantara di bidang kesehatan. Program ini berupa pengecekan suhu tubuh dan imbauan protokol kesehatan kepada warga Desa Tri Mulya Jaya, Kabupaten Pelalawan.
"Kegiatan ini guna mendukung program pemerintah, salah satunya Program Nasional Kampung Tangguh Nusantara atau Jaga Kampung. Program ini berupa bidang kesehatan, ekonomi, dan kamtibmas," kata Kanit Binmas Polsek Ukui Aipda Dede Ismanto, Selasa (11/8/2020).
Pada 23 Juni lalu, Polsek Ukui telah membentuk Desa Tri Mulya Jaya sebagai Desa Kampung Tangguh. Program ini bergerak bidang kesehatan dengan tujuan mendektesi lebih dini terhadap warga Desa Tri Mulya Jaya dalam masa pandemi corona.
"Pada kesempatan ini, saya bersama Bhabinkamtibmas Desa Tri Mulya Jaya, kepala desa dan juga perwakilan puskesmas pembantu (pustu) sedang melaksanakan program Kampung Tangguh Nusantara atau Jaga Kampung (sebutan dari Polda Riau) pada bidang kesehatan. Selama pelaksanaan, kami tidak mendapati warga yang suhunya tinggi," ungkap Dede.
Artinya, warga Desa Tri Mulya Jaya sehat. Meski begitu, warga diminta tetap mematuhi protokol kesehatan.
"Jika masyarakat sehat, maka masyarakat akan produktif yang pada akhirnya kamtibmas kondusif," harap Dede.
Kepala Desa Tri Mulya Jaya Rastam mengatakan, ia sangat mendukung kegiatan ini. Diharapkan, warga Desa Tri Mulya Jaya terbebas dari virus corona.
"Saya selaku Kepala Desa Tri Mulya Jaya mengapresiasi Polri, khususnya Polsek Ukui yang senantiasa selalu mendukungwarga Desa Tri Mulya Jaya tetap sehat," ucapnya.