Petugas DPKP Pekanbaru menangkap ular sanca. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Pekanbaru berhasil mengevakuasi seekor ular sanca sepanjang tiga meter. Ular tersebut masuk ke kandang ayam milik seorang warga di Jalan Temu Rasa, Kecamatan Tenayan Raya.
Wadanton Rescue Damkar Rahmad, Minggu (13/10/2024), menyatakan, evakuasi dilakukan setelah menerima laporan dari warga pada 12 Oktober. Pihaknya menggunakan tongkat penjepit untuk mengevakuasi ular sanca dari kandang ayam warga.
"Prosesnya cukup menantang. Karena, ular tersebut cukup agresif," katanya.
Rahmad mengungkapkan, warga melaporkan ular tersebut telah memangsa beberapa ekor ayam yang ada di kandang. Ular ini diduga berasal dari semak belukar di sekitar rumah warga.
"Ular ini diduga berasal dari semak di sekitar rumah warga. Proses evakuasi memakan waktu sekitar setengah jam," jelasnya.
Setelah berhasil ditangkap, ular tersebut dibawa ke Kantor DPKP Pekanbaru. Kemudian, ular tersebut dilepaskan kembali ke habitat aslinya.
Sebagai langkah pencegahan, Rahmad mengimbau warga untuk selalu waspada terhadap kemungkinan masuknya hewan melata ke dalam rumah, terutama di musim hujan. Ular sering masuk ke pemukiman warga karena sarangnya terendam banjir atau mencari makanan.
"Kami mengimbau warga untuk selalu waspada," ucapnya.