Tim juri usai meninjau perpustakaan salah satu SD negeri yang lolos seleksi pada 23 Mei 2023. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kota Pekanbaru meninjau enam sekolah dalam penilaian perpustakaan terbaik. Peninjauan ini guna melihat kondisi sebenarnya di enam sekolah tersebut.
Ketua Tim Juri Hendri Pides, Jumat (26/5/2023), mengatakan, ia meninjau perpustakaan SD Negeri 36 dan SD Negeri 62 pada 23 Mei lalu. Kegiatan ini merupakan rangkaian agenda dari lomba perpustakaan SD/MI negeri dan swasta.
"Perpustakaan merupakan jantung sekolah untuk menyalurkan pengetahuan ke seluruh komunitas sekolah, murid, guru dan pegawai. Perpustakaan perlu mendapat perhatian," ujarnya.
Hal ini mengingat peran perpustakaan sebagai mitra proses pembelajaran bagi siswa. Perpustakaan bukan tempat pameran.
"Kalau pameran itu bongkar pasang, perpustakaan tidak. Kami sangat mengapresiasi seluruh tim yang bekerja dan kompak untuk memajukan perpustakaan di sekolahnya,” ucap Hendri.