Setelah Pasar Limapuluh Pekanbaru, QRIS Segera Diterapkan di Cik Puan dan Palapa
Kepala Disperindag Pekanbaru Zulhelmi Arifin. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru akan menerapkan pembayaran melalui QRIS di dua pasar tradisional. Dua pasar itu adalah Pasar Cik Puan dan dan Pasar Palapa.
"Mudahan-mudahan pekan depan, ada dua pasar yang akan menerapkan sistem pembayaran QRIS," kata Kepala Disperindag Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Rabu (1/11/2023).
Dua pasar tradisional tersebut yaitu Pasar Cik Puan di Jalan Tuanku Tambusai dan Pasar Palapa di Jalan Palapa. Proses tanda tangan kerjasama dan administrasi bersama perbankan sudah rampung pekan lalu.
Diberitakan sebelumnya, Pemko Pekanbaru bersama Bank Indonesia (BI) perwakilan Riau dan Bank Riau Kepri (BRK) meluncurkan aplikasi Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di Pasar Limapuluh, Senin (15/11/2021). Aplikasi ini dapat digunakan pedagang dan pembeli dengan transaksi non tunai.
"Kami telah meluncurkan aplikasi Sehat Inovatif Aman Pakai (SIAP) QRIS di Pasar Limapuluh. Sistem pembayaran QRIS akan memberikan banyak manfaat," kata Kepala BI Perwakilan Riau Decymus saat itu usai peluncuran aplikasi QRIS.
QRIS merupakan salah satu bentuk perubahan budaya. Di Pasar Limapuluh ini, pembeli dan pedagang didorong berpindah ke alat pembayaran yang bersifat digital.
"Bukan hanya memudahkan konsumen, tapi juga bisa mendorong usaha para produsen. Namun, kami harus mendorong di sisi pedagang. Karena, banyak pedagang yang tidak tahu pembayaran secara digital," ungkapnya.