PT EPP Maksimalkan Armada Angkut Sampah di Tiga Kawasan Prioritas Pekanbaru

10 Januari 2025
Manajer Umum PT EPP Budi Setiaji. Foto: Surya/Riau1.

Manajer Umum PT EPP Budi Setiaji. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -PT Ella Pratama Perkasa (EPP) memaksimalkan armada angkut sampah di tiga kawasan prioritas. Puluhan armada ukuran besar hingga kecil dikerahkan untuk mengangkut sampah di Pekanbaru

Manajer Umum PT EPP Budi Setiaji dalam konferensi pers, Rabu (8/1/2025), menjelaskan strategi pengelolaan sampah di tiga kawasan prioritas di Kota Pekanbaru. Untuk memastikan sampah terangkut dengan optimal, PT EPP telah mengerahkan berbagai jenis armada dengan pembagian sesuai kebutuhan di masing-masing kawasan.

“Di kawasan I, kami mengerahkan 31 unit dump truck kecil, 6 unit dump truck besar di transfer depo, dan 14 unit kendaraan jenis pikap kecil. Armada ini beroperasi dengan jadwal yang telah ditentukan untuk memastikan kelancaran pengangkutan,” katanya.

Sementara itu, kawasan II juga menjadi perhatian utama. PT EPP mengerahkan 17 unit dump truck kecil, 6 unit dump truck besar di transfer depo, dan 14 unit pikap kecil. Jam operasionalnya sama seperti kawasan I.

Untuk kawasan III, armada yang dikerahkan terdiri atas 7 unit dump truck kecil, 3 unit dump truck besar di transfer depo, dan 7 unit pikap kecil. Jam operasional di kawasan ini juga disamakan dengan dua kawasan sebelumnya, agar proses berjalan seragam.

Dengan pengaturan armada yang terencana di tiga kawasan ini, PT EPP berharap pengangkutan sampah dapat berjalan lebih efisien dan berdampak positif terhadap kebersihan Kota Pekanbaru. Sinergi antara pengelolaan armada dan dukungan masyarakat menjadi kunci utama keberhasilan upaya ini.