RSD Madani Pekanbaru melayani pasien yang terdaftar dalam program UHC. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru memiliki sejumlah program prioritas yang pro rakyat sejak dua tahun. Kini, program prioritas tersebut mulai mendapat pengakuan dari warga.
Salah seorang ibu rumah tangga telah merasakan manfaat dari program Universal Health Coverage (UHC). Salah seorang anggota keluarganya menjalani perawatan di salah satu rumah sakit. Biaya pengobatan dan sepenuhnya ditanggung Pemko Pekanbaru.
"Bagi yang kurang mampu ini sangat membantu. Apalagi dalam keadaan yang sangat mendesak. Saya ucapkan terima kasih sekali kepada pemko," ucapnya saat mendampingi salah seorang anggota keluarganya yang menjalani perawatan di rumah sakit, beberapa hari lalu.
Hal senada disampaikan salah seorang mahasiswi Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Islam Riau (IUR) Dian Azma Manisa. Ia menyampaikan terima kasih kepada Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun atas program beasiswa bagi mahasiswa berprestasi dan dari keluarga tidak mampu.
"Terima kasih kepada Pj wali kota atas program beasiswa akademik dan non akademiknya. Semoga program ini terus berlanjut. Sehingga, kami bisa terus berprestasi di bidang akademik kuliah kami," ucapnya.
Di tempat terpisah, Ketua Forum RT RW Kelurahan Pematang Kapau Ridwan Alkalam mewakili salah seorang ahli waris penerima santunan kematian mengucapkan terima kasih kepada Pj Wali Kota Muflihun. Semoga, bantuan ini bermanfaat bagi keluarga almarhum.
Pemko Pekanbaru juga memiliki program pro rakyat lainnnya yaitu subsidi bunga pinjaman bank bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Asmayati, salah pelaku usaha kuliner menyampaikan terima kasih saya ucapkan kepada Pj wali kota dan kepala Dinas Koperasi dan UKM Pekanbaru.
"Melalui program subsidi bunga pinjaman bank ini, saya telah dapat menambah peralatan usaha dan mengembangkan usaha saya. Semoga program subsidi bunga pinjaman bank ini dapat berjalan terus dan bermanfaat bagi kami sebagai pelaku UMKM," harapnya.