Kepala Disperindag Pekanbaru Zulhelmi Arifin. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -PLN telah memasang delapan meteran listrik baru di kios pedagang Pasar Cik Puan usai kejadian kebakaran pada 19 Februari 2023. Namun, meteran baru tak bisa dipasang 194 kios karena ada tunggakan listrik.
"Kami sudah mengajukan permohonan pemasangan meteran baru ke PLN. Terhadap permohonan pasang meteran baru, mereka mau," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin di rumah dinas wali kota, Sabtu (13/5/2023).
Hanya saja, ada utang pedagang dahulu sebesar Rp109 juta. Pemko Pekanbaru diminta PLN menanggung tagihan listrik pedagang itu.
"Kami kumpulkan para pedagang Pasar Cik Puan. Ternyata itu tagihan pedagang lama," ujar Ami, sapaan akrabnya.
Sebenarnya, PLN telah memasang meteran baru delapan unit di kios Pasar Cik Puan. Karena, ada juga para pedagang membayar tagihan listrik.
"Kini, ada sekitar 100 kios belum dipasang meteran baru. Karena, tagihan listrik yang lama itu," ucap Ami.