Pj Wali Kota Pekanbaru Bersyukur Upacara HUT ke-79 RI Sukses

Pj Wali Kota Pekanbaru Bersyukur Upacara HUT ke-79 RI Sukses

18 Agustus 2024
Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa. Foto: Istimewa.

Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam kesuksesan rangkaian acara HUT ke-79 Kemerdekaan RI. Ia memberikan apresiasi khusus kepada Forkopimda, Organisasi Kemasyarakatan, para Kepala OPD, panitia pelaksana HUT RI dari Badan Kesbangpol, tim Paskibraka, serta para orang tua dan pendamping anggota Paskibraka. 

"Saya bersyukur seluruh rangkaian berjalan sempurna. Apresiasi untuk seluruh tim Paskibraka, official, dan panitia (Badan Kesbangpol). Acara sukses dan gemilang," kata Pj Wali Kota Risnandar dalam acara resepsi kenegaraan yang berlangsung di Hotel Pangeran Pekanbaru, Sabtu (17/8/2024) malam.

Di tengah suasana perayaan, Risnandar juga menyampaikan permintaan maaf kepada Dandim Pekanbaru karena tidak dapat menghadiri malam renungan suci sebelumnya. Ia menjelaskan bahwa ketidakhadirannya disebabkan oleh kesibukannya memastikan persiapan upacara detik-detik Proklamasi berjalan dengan maksimal.

"Mohon izin dan maaf, Pak Dandim," ucap Risnandar.

Persiapan matang dalam pelaksanaan acara di tingkat daerah sangat penting. Hal ini mengingat upacara pusat dilaksanakan di Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Istana Negara Jakarta. Pemko Pekanbaru berupaya menyesuaikan waktu dan tim yang hadir secara langsung di lapangan upacara Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, serta menyaksikan upacara secara hybrid di lantai 6 Gedung Utama dan kantor dinas.