Perubahan Adminduk Meningkat Pesat di Kantor Disdukcapil Jelang PPDB

Perubahan Adminduk Meningkat Pesat di Kantor Disdukcapil Jelang PPDB

1 Juni 2024
Kepala Disdukcapil Pekanbaru Irma Novrita. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Disdukcapil Pekanbaru Irma Novrita. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Kunjungan warga untuk mengurus berbagai administrasi kependudukan (adminduk) meningkat di Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Pekanbaru. Hal ini terjadi jelang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan sistem zonasi.

"Sejak sepekan terakhir ini, banyak warga yang datang mengurus adminduk. Mungkin dalam rangka itu juga (PPDB)," kata Kepala Disdukcapil Pekanbaru Irma Novrita, Sabtu (1/6/2024). 

Kebanyakan warga mengurus perubahan Kartu Keluarga dan akta kelahiran dalam sepekan terakhir ini. Karena dalam PPDB, tidak hanya dibutuhkan akta kelahiran saja.

"KK dan KTP orang tua juga diperlukan," ucap Irma. 

Meski mengalami peningkatan, namun petugas Disdukcapil di loket-loket layanan tetap berupaya memberikan pelayanan yang maksimal kepada warga. Ketersediaan blanko baik untuk penerbitan akta lahir maupun KTP elektronik masih mencukupi.