
Kepala Bappeda Pekanbaru Iwa Gemino. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Laju pertumbuhan ekonomi Kota Pekanbaru sempat menunjukkan tren positif pada tahun 2020 hingga 2022. Bahkan, pertumbuhan ekonomi kota ini berada di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi Provinsi Riau maupun nasional.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pekanbaru Iwa Gemino, Minggu (20/4/2025), mengungkapkan, pertumbuhan ekonomi mengalami penurunan pada tahun 2023 hingga 2024. Hal ini disebabkan oleh terjadinya perlambatan aktivitas pada sektor perdagangan besar dan eceran yang selama ini menjadi salah satu penopang utama ekonomi daerah.
“Pada tahun 2024, pertumbuhan ekonomi Kota Pekanbaru tercatat sebesar 4,99 persen,” katanya.
Penurunan ini menjadi perhatian serius pemko dalam merancang strategi pemulihan ekonomi dan mendorong sektor-sektor potensial lainnya. Agar, pemko mampu menggerakkan perekonomian secara berkelanjutan.