Pengeluaran Warga Pekanbaru Rp14,80 Juta per Kapita pada 2022

17 Juli 2024
Sekdako Pekanbaru Indra Pomi Nasution. Foto: Surya/Riau1.

Sekdako Pekanbaru Indra Pomi Nasution. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Pengeluaran warga Pekanbaru mencapai Rp14,80 juta per kapita (per kepala) pada 2022. Hal ini menandakan kegiatan perekonomian langsung bergerak cepat usai pandemi Covid-19.

"Capaian pengeluaran riil per kapita sebesar Rp14,80 juta pada 2022. Pengeluaran Pekanbaru ini lebih besar dari pengeluaran riil per kapita Indonesia sebesar Rp11,48 juta," kata Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution, Rabu (17/7/2024).

Pertumbuhan pengeluaran riil meningkat sekitar 0,69 persen per tahun. Hal ini menunjukkan kemajuan di bidang perekonomian, perdagangan, dan jasa di Pekanbaru.

"Tiga bidang ini merupakan kegiatan ekonomi warga Pekanbaru yang dominan," ucap Indra Pomi.

Beberapa infrastruktur ekonomi yang direncanakan selama RPJPD sebelumnya sudah terwujud. Infrastruktur yang terwujud itu antara lain pasar induk yang sedang dalam tahap penyelesaian, sentra perdagangan dalam wujud mal dan pasar, exhibition hall di hotel, fasilitas milik pemerintah, serta Kawasan Industri Tenayan (KIT).

"Target yang belum tercapai dalam ketersediaan infrastruktur ekonomi adalah terminal kargo (barang) dan pelabuhan bongkar muat," ungkap Indra Pomi.