Pendistribusian Makan Bergizi Gratis di Pekanbaru Lancar, 14 Sekolah Jadi Penerima

Kepala Disdik Pekanbaru Abdul Jamal. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Program pendistribusian Makan Bergizi Gratis ke sejumlah sekolah di Kota Pekanbaru sejauh ini berlangsung lancar tanpa hambatan berarti. Program ini mencakup 14 sekolah dari berbagai jenjang, mulai dari PAUD, TK, SD, SMP, hingga SMA sederajat.
Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Pekanbaru Abdul Jamal, Selasa (21/1/2025).
"Sekolah-sekolah tersebut tersebar di dua kecamatan, yakni Kecamatan Tuah Madani dengan sebelas sekolah dan Kecamatan Marpoyan Damai yang mencakup tiga sekolah. Untuk sekolah-sekolah di kecamatan lain, program ini belum dimulai," katanya.
Dalam pelaksanaan program ini, Pemko Pekanbaru hanya bertugas mendistribusikan paket makanan bergizi ke sekolah-sekolah penerima. Penentuan menu, porsi, serta sekolah yang menjadi sasaran program sepenuhnya berada di bawah wewenang Badan Gizi Nasional (BGN).
"Hingga kini, seluruh sekolah yang menerima bantuan ini adalah sekolah yang berlokasi dekat dengan dua dapur umum yang telah beroperasi di bawah pengelolaan BGN. Saat ini baru ada dua dapur umum yang beroperasi," tutup Jamal.
Program Makan Bergizi Gratis ini diharapkan mampu meningkatkan asupan gizi para siswa di Pekanbaru. Hal ini sekaligus mendukung tumbuh kembang generasi penerus bangsa secara optimal.