Penanggulangan TBC Jadi Atensi Pemko Pekanbaru

11 Juni 2024
Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa saat berkunjung ke Puskesmas Rejosari, Selasa (11/6/2024). Foto: Istimewa.

Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa saat berkunjung ke Puskesmas Rejosari, Selasa (11/6/2024). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Penanggulangan penyakit Tuberculosis (TBC) menjadi atensi Pemko Pekanbaru. Hal ini sesuai dengan hasil rapat bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). 

"Saya meninjau langsung ke lapangan untuk melihat kesiapan pelayanan kesehata dalam melayani masyarakat, khususnya dalam menanggulangi TBC. Karena, penanggulangan TBC akan menjadi atensi kami," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa usai meninjau Puskesmas Rejosari, Senin (11/6/2024). 

Hasil peninjauan ini akan menjadi pertimbangan untuk menentukan arah kebijakan memberantas penularan TBC. Kemudian, Pemko Pekanbaru juga akan melakukan sinergi kepada pemerintah pusat dan Pemprov Riau. 

"Karena TBC ini juga tinggi angkanya di Indonesia. Bahkan menempati urutan dengan jumlah penderita terbanyak kedua di dunia," ujar Risnandar.

Jajaran Pemko Pekanbaru mulai dari kepala dinas hingga camat, lurah, ketua RT dan RW harus aktif memberikan sosialisasi pencegahan penularan dan penanggulangan TBC. Masyarakat juga harus terbuka dan rutin untuk memeriksakan dirinya jika mengalami gejala TBC.

TBC