
Sekdako Pekanbaru Indra Pomi Nasution. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru mencatat kemajuan dalam sektor kesehatan dengan rasio ketersediaan tenaga kesehatan (nakes) yang sudah bagus. Namun, biaya pengobatan dan perawatan masih menjadi tantangan besar bagi warga.
Hal ini diungkapkan Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution, Senin (22/7/2024).
"Jumlah nakes sudah bagus. Biaya pengobagan dan perawatan masih jadi tantangan besar bagi warga," katanya.
Sementara itu, kesetaraan gender telah dijadikan sebagai salah satu misi utama dalam dokumen Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045. Misi ini dijabarkan dalam arah pembangunan "Perlindungan Sosial yang Adaptif" dan kebijakan "Meningkatkan Kualitas Pembangunan Gender".
"Target yang ditetapkan adalah mencapai Indeks Pembangunan Gender sebesar 96,39 pada akhir periode RPJPD tersebut," ujar Indra Pomi.
Pembangunan jangka panjang di Pekanbaru akan dimulai dari periode pertama Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029. Pada periode ini, fondasi dan transformasi kota akan dimulai dengan fokus pada implementasi kebijakan superprioritas (Game Changer).