Pemko Pekanbaru Dibantu TNI Bangun Kembali 220 Kios Pedagang Pasar Cik Puan

13 Maret 2023
Sekdako Pekanbaru Indra Pomi Nasution. Foto: Surya/Riau1.

Sekdako Pekanbaru Indra Pomi Nasution. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Jumlah kios pedagang yang akan dibangun berjumlah sebanyak 220 unit di Pasar Cik Puan usai kebakaran pada 19 Februari 2023. Jumlah ini berdasarkan pedagang yang aktif berjualan di Pasar Cik Puan

"Jadi semua pedagang korban kebakaran dapat. Sekarang, 220 pedagang ini masih berjualan di bangunan Pasar Cik Puan yang terbengkalai itu," kata Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution di Gedung DPRD, Senin (13/3/2023). 

Berdasarkan pendataan ulang yang dilakukan, jumlah kios pedagang yang terbakar hanya berjumlah 220 unit. Hitungan 400 kios itu termasuk kios pedagang yang tidak terbakar. 

Sebelumnya, Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun menyatakan bahwa kios pedagang korban kebakaran yang dibangun sebanyak 220 unit.

Pembangunan ratusan kios dengan sistem swakelola yang melibatkan unsur TNI. Pembangunan kios ditargetkan tuntas dalam waktu dua pekan ke depan. Pembangunan kios dimulai 12 Maret.