Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru masih konsisten untuk memperbaiki jalan yang dalam kondisi rusak pada tahun depan. Alokasi anggaran untuk perbaikan jalan rusak sudah dimasukkan dalam Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) 2024.
"Ada lima ruas jalan besar dilakukan perbaikan pada tahun depan. Sudah kami anggarkan," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun, Minggu (15/10/2023).
Lima ruas jalan besar yang akan diperbaiki antara lain, Jalan Cipta Karya, Taman Karya, Darma Bakti, beberapa ruas jalan lain di Rumbai. Diharapkan, masyarakat dapat bersabar.
"Perbaikan jalan tidak bisa dilakukan dalam waktu sekaligus. Hal ini mengingat keterbatasan anggaran dan juga alat," jelas Muflihun.