Muflihun Sebut Banyak PR Harus Diselesaikan Selama Jabat Pj Wali Kota Pekanbaru

21 Mei 2024
Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Foto: Istimewa.

Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Masa jabatan Muflihun akan berakhir satu hari lagi. Selama dua tahun terakhir, banyak pekerjaan rumah (PR) yang telah diselesaikan selama ia menjabat sebagai Penjabat (Pj) wali kota. 

"Saya menjabat Pj wali kota sudah dua tahun saat ini. Cukup banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan," kata Pj Wali Kota Muflihun, Selasa (21/5/2024). 

Saat tahun pertama menjabat Pj Wali kota, ia harus menyelesaikan honor ketua RT dan RW, tunjangan pegawai, pendidikan, kesehatan, infrastruktur, UMKM, dan masalah sosial. Semua hal disentuh.

Pekerjaan-pekerjaan itu dibantu oleh seluruh pegawai, termasuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Makanya, kepala organisasi perangkat daerah, camat, lurah tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan PPPK. 

"Tapi, PPPK juga harus mengikuti arahan pimpinan. Jangan bekerja tanpa arahan," ucap Muflihun. 

Setiap pekerjaan jangan ditunda-tunda. Kalau rajin bekerja, pimpinan pasti menilai secara khusus.

"Jangan tunggu diperintah, baru bekerja," ucap Muflihun.