Sekretaris Disbudpar Pekanbaru Ardiansyah Eka Putra. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Pekanbaru akan menggelar Pekan Raya Wisata pada 29 Juni 2024. Pekan Raya Wisata ini digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-240 Pekanbaru.
"Kami bersama pengelola kawasan wisata Alam Mayang akan melaksanakan Pekan Raya Wisata akhir bulan nanti. Kegiatan ini merupakan pesta rakyat dalam rangka memeriahkan HUT ke-240 Pekanbaru," kata Sekretaris Disbudpar Pekanbaru Ardiansyah Eka Putra, Senin (10/6/2024).
Pekan Raya Wisata ini dimeriahkan dengan kuliner Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Kemudian, ada acara paguyuban dan kesenian tradisional berbagai suku.
Agenda lainnya adalah ziarah di Makam Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah atau Marhum Pekan, pendiri Pekanbaru. Ziarah ini direncanakan pada 22 Juni.
"Kami juga ikut memeriahkan malam puncak HUT Pekanbaru pad 23 Juni malam," ucap Ardiansyah.