KWT Berkah Berseri Paling Sering Panen Cabai dan Sayuran di Pekanbaru, Aktif Sejak Setahun Lalu

2 Februari 2023
Ketua TP PKK Pekanbaru Raja Rilla Muflihun saat memanen sayura dan cabai di laham pertanian yang diolah oleh KWT Berkah Berseri pada 31 Januari 2023. Foto: Istimewa.

Ketua TP PKK Pekanbaru Raja Rilla Muflihun saat memanen sayura dan cabai di laham pertanian yang diolah oleh KWT Berkah Berseri pada 31 Januari 2023. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Pertanian Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah Berseri telah membuahkan hasil. KWT ini telah memanen cabai dan sayuran di area pertanian Kelurahan Perhentian Marpoyan Damai pada 31 Januari 2023.

KWT Berkah Berseri merupakan salah satu kelompok binaan Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang). Dalam pertaniannya, KWT Berkah Berseri menanam berbagai jenis sayuran, seperti kangkung, kacang panjang, terung, dan cabai rawit. 

Hasil panen pertanian KWT tersebut menarik perhatian Ketua TP PKK Raja Rilla Muflihun yang merupakan istri Pj wali kota Pekanbaru. Apabila setiap lingkungan RT dan RW melakukan pertanian serupa, maka warga di setiap kecamatan akan dapat memenuhi kebutuhan sayurannya.

"Kalau setiap RT dan RW punya KWT seperti ini, tentu tak susah lagi membeli sayuran dan cabai," kata Raja Rilla Muflihun. 

Setiap ibu rumah tangga ada keinginan dan jeli dapat memanfaatkan pekarangan rumah maupun lahan kosong yang ada di lingkungan rumahnya. Di lahan kosong itu, ibu rumah tangga dapat menanam berbagai sayuran, bumbu dapur, dan buah-buahan yang paling sering dikonsumsi sehari-hari.

''Kalau sekarang sudah ada 160 kelompok tani dan KWT di Pekanbaru. Kami harapkan akan ada lebih banyak lagi KWT," harap Raja Rilla. 

Sementara itu, Kepala Disketapang Kota Pekanbaru El Syabrina mengungkapkan, KWT Berkah Berseri ini merupakan salah satu yang aktif berkegiatan. KWT ini sudah terbentuk sekitar 1 tahun lalu. KWT ini beranggotakan 30 orang ibu-ibu. 

"Tidak hanya menanam, mereka juga sudah memasarkan hasil pertanian ke kedai-kedai di sekitar tempat tinggal," ungkapnya. 

Kondisi ini tentu saja sangat membantu kemandirian KWT Berkah Berseri dalam melakukan penanaman ulang terhadap lahan pertanian yang telah dipanen. Jadi, ini bukan panen perdana. 

"Mereka sudah beberapa kali panen dalam setahun terakhir," ujar El Syabrina.