Kebakaran Lahan Mulai Terjadi di Pekanbaru Awal Bulan Lalu

1 Maret 2024
Kalaksa BPBD Pekanbaru Zarman Candra. Foto: Surya/Riau1.

Kalaksa BPBD Pekanbaru Zarman Candra. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Kebakaran lahan mulai terjadi di Kota Pekanbaru. Data terbaru, terjadi kebakaran seluas 10 x 50 meter lahan di Kecamatan Tenayan Raya, sekitar awal Februari 2024.

"Kebakaran lahan tejadi walaupun kondisi hujan masih sesekali mengguyur. Karena, ada juga hari yang sangat panas dan menyebabkan kebakaran di lahan yang kering seperti pada awal bulan lalu," kata Kepala Pelaksana (Kalaksa) Pekanbaru Zarman Candra, Jumat (1/3/2024).

Pihak kecamatan diimbau menggiatkan sosialisasi pencegahan kebakaran lahan kepada warga. Pencegahan itu berupa melarang membuka lahan dengan cara dibakar, tidak membuang bara api dan puntung rokok sembarangan.

"Selalu saling memperhatikan apabila ada lahan terbuka di wilayah pemukiman," ucap Zarman.

Apabila terjadi kebakaran lahan, warga diminta saling bahu-membahu membantu memadamkan. Bila api diperkirakan tidak bisa dipadamkan sendiri, maka segera hubungi call center BPBD di nomor 08117651464.