Kawasan Kuliner Malam Jalan Cut Nyak Dien di Pekanbaru Kembali Dibuka, Lebih Tertata dan Modern
Kepala Disperindag Pekanbaru Zulhelmi Arifin. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru kembali membuka kawasan kuliner malam di Jalan Cut Nyak Dien setelah melakukan penataan ulang. Para pedagang kuliner mulai berjualan kembali malam ini
Kawasan kuliner malam ini hadir dengan penataan baru yang lebih rapi dari Pemko Pekanbaelru. Lebih dari 400 pedagang kuliner akan berjualan di kawasan tersebut, membawa suasana baru bagi pengunjung.
"Dalam penataan ini, ada lima hal yang kita tata. Pertama, tentu pedagangnya. Jika dulu ada yang mendapatkan tempat berjualan 5 hingga 15 meter, sekarang kami seragamkan menjadi 3 meter," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru, Jumat (11/10/2024).
Sebelumnya, Pemko Pekanbaru mengambil alih pengelolaan kawasan kuliner malam Jalan Cut Nyak Dien dari pihak tertentu. Potensi pendapatan daerah di lokasi ini selama ini belum tergali dengan baik. Padahal, ratusan pedagang yang berjualan di kawasan tersebut bisa mendatangkan retribusi daerah hingga miliaran rupiah dalam setahun.
Dengan penataan yang baru, kawasan kuliner malam Jalan Cut Nyak Dien diharapkan bisa menjadi destinasi favorit yang tidak hanya memanjakan lidah. Tetapi, kawasan kuliner malam ini juga dapat memberikan kenyamanan dan ketertiban bagi pengunjung serta pedagang.