Plt Kepala DLHK Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Pekanbaru segera menambah angkutan sampah untuk jalur protokol. Penambahan armada angkut sampah ini guna mengantisipasi tumpukan sampah jelang kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi)
"Persoalan sampah ini kami akui belum tuntas. Target Pj wali kota adalah meningkatkan kualitas tata kelola sampah," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DLHK Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut, Selasa (28/5/2024).
Di samping mendisiplinkan pengangkutan, DLHK juga akan memperkuat kelembagaan di masyarakat. Sehingga, distribusi sampah dari rumah tangga ke TPS itu berlangsung dengan baik, tepat waktu, dan tepat lokasi.
"Ini yang belum bisa kami capai," imbuhnya.
Terkait kunjungan presiden, DLHK akan mengoptimalkan pengangkutan sampah di jalan protokol. DLHK akan membersihkan semua jalur.
"Kami akan menambah angkutan sampah di beberapa tempat," ucap Ingot.