Disperindag Pekanbaru Temukan Timbangan Pedagang Pasar Palapa Rusak

21 Juni 2023
Petugas Disperindag Pekanbaru saat melakukan uji tera timbangan pedagang Pasar Palapa pada 15 Juni 2023. Foto: Istimewa.

Petugas Disperindag Pekanbaru saat melakukan uji tera timbangan pedagang Pasar Palapa pada 15 Juni 2023. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru menemukan beberapa timbangan pedagang Pasar Palapa dalam kondisi rusak. Hal ini terungkap saat Disperindag melakukan tera ulang timbangan pedagang pada 15 Juni 2023.

"Ada beberapa timbangan tidak bisa kami tera ulang. Kami sampaikan kepada pedagang agar timbangan itu diperbaiki," kata Kepala Bidang (Kabid) Tertib Perdagangan dan Perindustrian Disperindag Riznaldi Ananta Pratama, Rabu (21/6/2023).

Jumlah timbangan pedagang yang rusak tidak banyak. Hanya sekitar lima hingga sepuluh persen timbangan yang rusak.

"Tera ulang ini untuk memastikan timbangan para pedagang di pasar tradisional berfungsi dengan baik. Saya harap masyarakat merasa aman karena timbangan pedagang sudah ditera dan sesuai standar," ujar Riznaldi. 

Timbangan pedagang yang sudah ditera dan bisa ditera bakal diberi segel. Segel ini untuk memastikan bahwa timbangan ini sudah tera ulang dan sesuai standar.