Disketapang Pekanbaru dan DPP Kabupaten Solok Diskusi Kerja sama Pertanian
Jajaran DPP Kabupaten Solok dan Disketapang Pekanbaru usai membahas rencana kerja sama pada 14 November 2024. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Kota Pekanbaru menggelar diskusi mengenai sejumlah program dan potensi kerja sama di bidang pertanian dengan Dinas Perikanan dan Pangan (DPP) Kabupaten Solok, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada 14 November 2024. Diskusi tersebut bertujuan untuk saling bertukar informasi terkait ketahanan pangan di bidang pertanian antara kedua daerah.
Kepala Bidang (Kabid) Konsumsi dan Keamanan Pangan Disketapang Pekanbaru Yarnengsih Alam, Sabtu (16/11/2024), mengungkapkan, pihaknya telah menerbitkan lebih dari 100 izin edar sejal awal tahun ini. Prestasi ini menempatkan Pekanbaru sebagai daerah kedelapan terbanyak dalam penerbitan izin edar.
"Animo pelaku usaha untuk mengurus izin edar sangat tinggi. Kami terus melakukan sosialisasi kepada petani dan pedagang buah untuk mendorong hal ini," katanya.
Dalam kunjungan tersebut, Kepala DPP Kabupaten Solok Syoufitri menyatakan, terdapat banyak potensi kerja sama yang bisa dijajaki antara Disketapang Pekanbaru dan DPP Solok, khususnya di sektor pertanian. Ia juga mendiskusikan berbagai program yang dijalankan untuk memperkuat ketahanan pangan, seperti bantuan terhadap Kelompok Wanita Tani (KWT) dan program Gerakan Pangan Murah (GPM). Ia mengapresiasi upaya maksimal Disketapang Pekanbaru dalam mendukung pengurusan izin edar bagi pelaku usaha pertanian.
"Kami melihat banyak hal yang bisa kita kerja samakan, khususnya terkait dengan potensi pertanian di kedua daerah. Kami juga sangat mengapresiasi langkah Disketapang Pekanbaru dalam mendukung pelaku usaha pertanian untuk mengurus izin edar," ungkap Syoufitri.
Pertemuan ini diharapkan dapat mempererat hubungan dan meningkatkan kerja sama antara Pekanbaru dan Solok dalam bidang ketahanan pangan dan pertanian. Pertemuan ini diharapkan dapat mendukung pengembangan sektor pertanian yang berkelanjutan di kedua daerah.