Dinas PUPR Pekanbaru Normalisasi Drainase Jalan Sekolah Rumbai

23 November 2024
Pasukan kuning Dinas PUPR Pekanbaru membersihkan drainase Jalan Sekolah Rumbai

Pasukan kuning Dinas PUPR Pekanbaru membersihkan drainase Jalan Sekolah Rumbai

RIAU1.COM -Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru melaksanakan normalisasi drainase di Jalan Sekolah, Rumbai, Sabtu (23/11/2024). Normalisasi drainase ini dalam rangka mencegah banjir akibat curah hujan tinggi.

"Kegiatan ini dilakukan oleh tim Operasi Bina Marga. Kegiatan ini bertujuan membersihkan sedimen dan sampah yang semakin menumpuk dan menyumbat aliran air," kata Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah, Sabtu.

Normalisasi ini dilakukan secara bertahap. Hal ini untuk memastikan aliran air di drainase tetap lancar.

"Sehingga, upaya ini mampu mengurangi risiko banjir yang sering terjadi saat musim hujan," harap Edu, sapaan akrabnya.

Seluruh penggiat UMKM dan pelaku usaha diimbau untuk tidak menutup drainase secara permanen. Hal ini akan memudahkan Dinas PUPR dalam bergotong royong membersihkan drainase di kemudian hari.

Ia juga menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga kebersihan drainase. Dengan tidak menutup drainase, aliran air dapat terjaga dengan baik dan proses pembersihan dapat dilakukan dengan lebih efektif.

Kegiatan normalisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, terutama dalam mencegah banjir. Dengan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, diharapkan Kota Pekanbaru dapat terhindar dari masalah banjir yang kerap mengganggu aktivitas sehari-hari.