Dinas PUPR Pekanbaru Bersihkan Aliran Sungai Limau di Jalan Setia Budi

15 Oktober 2023
Pekerja Dinas PUPR Pekanbaru membersihkan aliran sungai Limau dari sampah di Jalan Setia Budi pada 9 Oktober 2023. Foto: Istimewa.

Pekerja Dinas PUPR Pekanbaru membersihkan aliran sungai Limau dari sampah di Jalan Setia Budi pada 9 Oktober 2023. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru membersihkan aliran Sungai Limau di Jalan Setia Budi, Kelurahan Rintis, Kecamatan Limapuluh pada 9 Oktober 2023. Sementara itu, Polsek Limapuluh mengimbau masyarakat tak membuang sampah ke salah satu anak sungai Siak itu. 

"Bersama personel Polsek Limapuluh, kami turun dan mengimbau warga Jalan Setia Budi untuk tidak lagi membuang sampah pada aliran drainase utama yang membentang hingga sungai Siak," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah, Minggu (15/10/2023). 

Bhabinkamtibmas diinstruksikan oleh Kapolsek Limapuluh Kompol Bagus Harry Priyambodo terjun ke lapangan guna mengedukasi dan mengingatkan warga. Kerja sama semua elemen masyarakat sangat mempengaruhi hasil pekerjaan. 

"Sehingga, gotong royong yang kami lakukan bersama menjadi lebih positif dan tidak sia sia. Kami yakin bahwa semua warga tak ingin lagi Pekanbaru dilanda Banjir," ucap Edu, sapaan akrabnya. 

Namun, semua itu takkan  terwujud apabila kebersihan drainase tidak dijaga bersama. Kegiatan penuntasan dan pencegahan banjir akan terus bergerak.

"Kami juga mengharapkan kerja sama dan gotong royong masyarakat menjadi drainase agar tetap bersih dari sampah," ujar Edu.