Dinas Perkim Pekanbaru Bina Warga Meranti Pandak Daur Ulang Sampah

Dinas Perkim Pekanbaru Bina Warga Meranti Pandak Daur Ulang Sampah

21 Oktober 2023
Kepala Dinas Perkim Pekanbaru Mardiansyah. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Dinas Perkim Pekanbaru Mardiansyah. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Pekanbaru melakukan pembinaan terkait sampah daur ulang. Dinas Perkim memfokuskan program ini di Kelurahan Meranti Pandak, Kecamatan Rumbai, Jumat (20/10/2023). 

"Pembinaan ini merupakan salah satu program kami untuk mengatasi kerawanan kawasan kumuh. Kelurahan Meranti Pandak akan menjadi lokasi  pelaksanaan program ini," kata Kepala Dinas Perkim Pekanbaru Mardiansyah. 

Penanganan kawasan kumuh harus diantisipasi mulai dari budaya membuang sampah agar tidak sembarangan. Pembinaan akan dilakukan agar sampah dapat didaur ulang, khususnya sampah anorganik yang masih mempunyai nilai.

Setelah berhasil melakukan pembinaan daur ulang sampah, Dinas Perkim akan menjadikan Meranti Pandak sebagai kawasan wisata baru yaitu Kampung Bertuah.