Didukung MeetUp, Dispora Pekanbaru Gelar Konser Pemuda

2 Juli 2023
Salah satu tarian modern yang ditampilkan anak muda dalam Konser Pemuda di RTH Tunjuk Ajar, Sabtu (1/7/2023). Foto: Istimewa.

Salah satu tarian modern yang ditampilkan anak muda dalam Konser Pemuda di RTH Tunjuk Ajar, Sabtu (1/7/2023). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru menggelar Konser Pemuda di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Tunjuk Ajar, Sabtu (1/7/2023) malam. Konser Pemuda didukung oleh MeetUp Creative Management ini merupakan rangkaian akhir dari HUT ke-239 Pekanbaru.

Kepala Dispora Pekanbaru Hazli Fendriyanto dalam sambutannya mengatakan, pihaknya menggelar Konser Pemuda pada tahun ini. Konser Pemuda ini merupakan rangkaian HUT ke-239 Pekanbaru.

"Acara ini terdiri dari kegiatan lomba pertunjukan yang telah diselenggarakan sejak awal Juni. Kami menamakan lomba ini Dispora Mencari Bakat," ujarnya.

Dispora Mencari Bakat ini dilaksanakan MeetUp Creative Management. Pendiri MeetUp Shiella Priscilla ditunjuk menjadi pelaksana program.

Finalis Top 5 pada perlombaan ini tampil di malam puncak Konser Pemuda. Pemenang utama adalah Riau Breakdance.

Tak hanya itu, Hazli juga juga menyerahkan piala juara umum yang diraih atlet sepatu roda dan panahan kepada Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Para cabang sepatu roda, atlet Pekanbaru berhasil mengisi posisi teratas kelas Speed dengan perolehan 15 medali emas, 5 perak, dan 6 perunggu.

Sedangkan kelas standar juga menduduki posisi teratas dengan perolehan 9 medali emas dan 2 perak pada event Kejuaraan Daerah Sepatu Roda Riau. Sementara itu, atlet panahan Pekanbaru berhasil meraih 6 medali emas, 3 perak, dan 8 perunggu dalam Kejurnas Archery Open di Sumatera Selatan.

Untuk diketahui, Konser Pemuda 239 juga diramaikan dengan acara hiburan dari anak muda Kota Pekanbaru. Pengisi acara ini merupakan anak muda binaan dari MeetUp Creative Management yang berumur antara 16 hingga 30 tahun.

Sedangkan pengisi acara ini adalah Rara Idol, Cece, Nanda, Eva Laura, Daniel Saputra, Dj E.D.O, Gesti, Vino, Creature Dance School, Atonk Perkusi, dan Band MeetUp Project. Selain hiburan, penonton juga dapat mengunjungi booth (stan) yang ada pada Konser Pemuda 239 ini.

Stan ini diisi beberapa merek antara lain Sanala, Tergantea.id, Nourishly.id, The Pretty Beads, Lex Scents, The Masyf Crochet, Salad Buah Pekanbaru, Siblings Ngemil Yuk, dan Better Sweet. Acara ini juga didukung oleh beberapa sponsor seperti 3 Second Pekanbaru, LT Pro, ByMekka, The Narsis Photobooth, Grand Elite Hotel, dan Gekrafs Riau.