Daya Tarik Pekanbaru Luar Biasa, Nilai Investasi Rp6,5 Triliun Tahun Lalu

23 Juni 2024
Pj Wali Kota Risnandar dalam rapat paripurna HUT ke-240 Pekanbaru, Minggu (23/6/2024). Foto: Istimewa.

Pj Wali Kota Risnandar dalam rapat paripurna HUT ke-240 Pekanbaru, Minggu (23/6/2024). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Pekanbaru memiliki daya tarik yang luar biasa bagi para investor. Hal itu terlihat dari nilai investasi tahun lalu. 

"Dari data investasi, saya melihat adanya peningkatan yang signifikan setiap tahun. Pada 2023, total investasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) dan Penanaman Modal Asing (PMA) meningkat dari Rp4,23 triliun menjadi Rp6,5 triliun, melewati target yang telah direncanakan," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Risnandar Mahiwa dalam pidatonya di rapat paripurna istimewa HUT ke-240 Pekanbaru, Minggu (23/4/2024). 

Data-data tersebut menggambarkan bahwa Pekanbaru memiliki daya tarik yang luar biasa. Sehingga, Pekanbaru mampu berkembang menjadi kota tujuan investasi, pusat bisnis, dan pusat ekonomi regional yang didominasi oleh sektor jasa, perdagangan, dan industri.

"Salah satu strategi kami untuk menciptakan daya tarik bagi dunia usaha adalah dengan mewujudkan iklim investasi kondusif melalui pelayanan perizinan pada Mal Pelayanan Publik (MPP). Dengan menerapkan berbagai inovasi dan terobosan dalam memberikan kemudahan dan pelayanan yang lebih baik, menempatkan MPP Pekanbaru sebagai MPP terbaik di Indonesia dan menjadi Role Model Nasional," ungkap Risnandar.

Pekanbaru memiliki infrastruktur, sarana dan prasarana, tenaga kerja, kepastian hukum, kondisi tertib, dan aman. Hal-hal ini menjadi faktor-faktor penting dalam mewujudkan iklim investasi kondusif di Pekanbaru.