Kepala BPBD Pekanbaru Zarman Candra. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru mencatat 29,24 hektare (Ha) lahan telah terbakar sejak awal tahun. Lahan itu terbakar di 49 lokasi.
"Hal ini dikarenakan cuaca ekstrem yang menyebabkan peningkatan suhu rata-rata hingga mencapai 38 derajat Celcius. Kami mengimbau warga berhati-hati dan segera menelepon call center di nomor 08117651464 apabila ada kebakaran lahan," kata Kepala BPBD Pekanbaru Zarman Candra, Selasa (15/8/2023).
Rincian kebakaran lahan itu di antaranya, Kecamatan Binawidya terjadi 9 titik api dengan luas 7,2 Ha. Kecamatan Payung Sekaki terjadi 11 titik api dengan luas 4 Ha terbakar.
Kecamatan Rumbai 7 titik dengan luas 10,5 Ha terbakar. Kecamatan Rumbai Timur 6 titik api dengan luas 2,09 Ha terbakar.
Kecamatan Tenayan Raya 5 titik api dengan 2,3 Ha terbakar. Kecamatan Bukit Raya 3 titik api dengan luas 0,74 Ha terbakar.
Kecamatan Tuah Madani 3 titik api dengan luas 1,08 Ha terbakar. Kecamatan Marpoyan Damai 2 titik api dengan luas 0,53 Ha terbakar. Kecamatan Kulim 1 titik dengan luas 0,02 Ha terbakar.