2 Kepala Dinas Pemko Pekanbaru Pensiun dalam 6 Bulan

3 Juli 2023
El Syabrina pensiun sebagai ASN dan Kepala Disketapang Pekanbaru pada 1 Juli 2023. Foto: Surya/Riau1.

El Syabrina pensiun sebagai ASN dan Kepala Disketapang Pekanbaru pada 1 Juli 2023. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Dua kepala dinas Pemko Pekanbaru pensiun dalam enam bulan terakhir. Keduanya kepala dinas itu adalah Baharuddin dan El Syabrina

Baharuddin menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pekanbaru saat memasuki masa pensiun pada April 2023. Posisinya digantikan Fabillah Sandy sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BKPSDM. 

Teranyar, Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) El Syabrina memasuki masa pensiun pada 1 Juli 2023. Posisinya diisi oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru Mahyuddin. Ia merangkap jabatan sebagai Plt kepala Disketapang.

Sebelumnya, Mahyuddin pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial (Dinsos) dan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3AM). Mahyudin ditunjuk langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Muflihun sebagai Plt Kepala Disketapang.

"Penunjukan Mahyuddin sebagai Plt Kepala Disketapang merupakan kewenangan penuh Pj wali kota. Beliau tentu punya pertimbangan tersendiri terkait dengan penunjukan Plt ini," kata Plt Kepala BKPSDM Pekanbaru Fabillah Sandy.