Drainase Jalan Soekarno-Hatta Pekanbaru Masih Berupa Galian Tanah

15 Agustus 2022
Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Indra Pomi Nasution. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Indra Pomi Nasution. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Jalan Soekarno-Hatta, mulai dari pertigaan Jalan Arifin Ahmad hingga jalan layang (flyover SKA), dikenal wilayah yang sering banjir. Bahkan, drainasenya jauh tersembunyi dari tepi jalan. 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution di Gedung Utama Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, Senin (15/8/2022), mengatakan, drainase di Jalan Soekarno-Hatta itu memang tak terlihat dari jalan. Namun, drainase itu sudah ada dari dulu. 

Drainase itu masih berbentuk saluran tanah. Drainase itu akan segera dibersihkan. 

"Itu jalan provinsi," ucap Indra Pomi.