Zulfikri Pensiun, Jabatan Kepala Dispora Pekanbaru Dirangkap Kepala Badan Kesbangpol
Mantan Kepala Dispora Pekanbaru Zulfikri. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Zulfikri menyerahkan jabatan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru kepada Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Zulfahmi Adrian di Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, Kamis (7/7/2022). Zulfikri merupakan salah satu dari tiga pejabat eselon II yang memasuki masa pensiun tahun ini.
"Kepada Zulfahmi, saya menyerahkan jabatan kepala Dispora. Selamat bertugas di lingkungan ini serta melanjutkan tugas-tugas kedinasan sepeninggal saya," kata Zulfikri.
Ia juga menitipkan para pegawai Dispora yang berjumlah 33 Aparatur Sipil Negara (ASN) dan 52 tenaga harian lepas (THL). Tugas yang berkenaan dengan olahraga dan kepemudaan masih cukup banyak.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dispora Zulfahmi Adrian optimistis dapat bekerja baik dan menjalin komunikasi dengan para pegawai. Ia juga akan fokus menjalankan program yang sudah ditetapkan.
"Pj wali kota menitipkan pesan kepada saya agar membuat banyak event olahraga. Saya akan menindaklanjuti petunjuk Pj wali kota, termasuk pembangunan Sport Center di Kelurahan Sialang Rampai, Kecamatan Kulim," ujarnya.
Zul, sapaan akrabnya, juga meminta agar bidang-bidang yang telah melaksanakan kegiatan untuk memberikan laporannya. Bagi bidang yang belum membuat kegiatan agar segera merencanakan dan menindaklanjutinya untuk segera dilaksanakan.
Sebagaimana diinformasikan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Baharuddin beberapa hari lalu, ada tiga pejabat eselon II (setara kepala dinas) yang memasuk pensiun hingga akhir tahun ini. Tiga pejabat eselon II itu adalah Ketiganya adalah Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (BPP) Azwan, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Zulfikri, dan Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Ardhani.