Safari Ramadan, Pemko Pekanbaru Serahkan Alquran dan Jam Dinding ke Masjid Tauhid Senapelan
Sekdako Pekanbaru M Jamil saat Safari Ramadan di Senapelan. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru tidak menggelar Safari Ramadan sejak dua tahun lalu. Hal ini dikarenakan pandemi Covid-19.
"Safari Ramadan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi antara kami dengan masyarakat," kata Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Muhammad Jamil di Masjid Tauhid, Kelurahan Padang Terubuk, Kecamatan Senapelan, Selasa (12/4/2022) malam.
Safari jika diartikan adalah keliling. Tahun ini, Pemko Pekanbaru berkeliling dalam Safari Ramadan guna meningkatkan silaturahmi kepada masyarakat.
Kegiatan ini dapat dilakukan karena kondisi kasus pandemi Covid-19 yang telah melandai. Diharapkan, sebaran kasus terus turun dan Covid-19 hilang.
Pada kesempatan itu, Pemko Pekanbaru juga menyerahkan bantuan berupa Alquran dan jam dinding. Bantuan ini merupakan sumbangan dari setiap dinas.