Tangani TBC, Dinkes Pekanbaru Utamakan Pencegahan

15 Maret 2022
Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Zaini Rizaldy. Foto: Istimewa.

Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Zaini Rizaldy. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Dalam mencegah penularan Tuberkulosis (TBC) atau TB, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pekanbaru lebih mengedepankan upaya promotif dan preventif, dari pada kuratif. Karena, cara kuratif tidak akan dapat menekan penularan TBC.

"Mencegah itu lebih baik dari pada mengobati. Artinya kalau kita mencegah, berarti kita upaya promotif dan preventif yang harus kita buat, dibanding kuratif," kata Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Zaini Rizaldy, Selasa (15/3/2022).

Kalau kuratif itu artinya pengobatan. Pasien diobati kalau sudah kena penyakitnya. 

"Kalau ini tidak menyelesaikan masalah. Itu masalah di hilir, bukan di hulu, bukan penyebabnya," jelas Dokter Bob.