Usulkan Marhum Pekan Jadi Pahlawan Nasional, TP2GD Pekanbaru Telah Selesai Gelar Seminar Nasional

Usulkan Marhum Pekan Jadi Pahlawan Nasional, TP2GD Pekanbaru Telah Selesai Gelar Seminar Nasional

15 Maret 2022
Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi. Foto: Istimewa.

Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Tim Peneliti dan Pengkaji Gelar Daerah (TP2GD), menggelar Seminar Nasional pengusulan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah sebagai Pahlawan Nasional, Selasa (15/3/2022).

"Seminar Nasional ini adalah syarat-syarat untuk kami dalam mengajukan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah sebagai Pahlawan Nasional ke presiden melalui gubernur," kata Ketua TP2GD Pekanbaru Ayat Cahyadi. 

Melalui seminar itu, diharapkan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah atau yang dikenal juga sebagai Marhum Pekan bisa diberi gelar Pahlawan Nasional oleh pemerintah pusat. Untuk itu, dukungan dari seluruh masyarakat Riau dan Pekanbaru dibutuhkan untuk mendoakan agar Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah diberi gelar Pahlawan Nasional. 

Setelah Seminar Nasional, TP2GD selanjutnya akan menjumpai Gubernur Riau Syamsuar untuk segera mengusulkan ke pemerintah pusat untuk pemberian gelar Pahlawan Nasional kepada Marhum Pekan.

Seperti diketahui, Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah merupakan Sultan ke-5 Kerajaan Siak Sri Inderapura. Selain memilik banyak jasa dalam melawan penjajah, Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah juga pendiri Kota Pekanbaru.