Direktur PDAM Tirta Siak Pekanbaru. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -PDAM Tirta Siak Pekanbaru menargetkan menambah 60 pelanggan setiap hari. Penyerapan pelanggan baru ini akan berlangsung sampai dengan 8 tahun dengan target 61.000 orang.
Demikian dikatakan Kepala PDAM Tirta Siak Pekanbaru Agung Anugrah, Selasa (15/3/2022).
"Kami menargetkan penambahan 60 pelanggan tiap bulan. Pada Juli nanti, kami berharap bisa memperoleh 3.200 pelanggan baru," ujarnya.
Tahun depan, target tahun depan mencapai 6.500 pelanggan. Target tersebut terus bertambah seiring peningkatan pelayanan yang sudah lebih baik.
Saat ini, PDAM Tirta Siak tengah menangani empat proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM). Hal ini guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga.
Proyek tersebut antara lain, SPAM Pekanbaru, SPAM Pekanbaru-Kampar, SPAM Rumbai, dan SPAM Tenayan Raya-Kulim. SPAM Pekanbaru dan Pekanbaru-Kampar sudah masuk ke tahap konstruksi.
Sedangkan proyek SPAM Rumbai sudah ada investor yang siap berinvestasi. Investor tersebut sedang melakukan studi kelayakan.
"Begitu juga dengan SPAM Tenayan Raya-Kulim juga sudah ada calon investornya. Dengan adanya empat proyek SPAM ini, warga di lima belas kecamatan akan terlayani," papar Agung.