Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Pemko tengah membahas pengajuan pendiri Pekanbaru Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah sebagai pahlawan nasional saat ini. Pemko Pekanbaru berharap semua pihak mengikuti seminar daerah yang akan digelar Tim Peneliti dan Pengkaji Gelar Daerah (TP2GD) Pekanbaru pada 9 Februari 2022 mendatang.
"Masyarakat dan kalangan pendidikan bisa ikut dalam seminar tersebut. Penyelenggara memadukan seminar langsung dan juga secara online," kata Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi yang juga Ketua TP2GD, Selasa (25/1/2022).
Setelah seminar daerah tuntas, maka berlanjut ke seminar nasional. Seminar nasional direncanakan pada Maret 2022.
"Kami berupaya melengkapi tahapan untuk mengusulkan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah sebagai pahlawan nasional. Kami juga sudah melakukan penelusuran terhadap jejak sejarah Sultan ke-V dari Kerajaan Siak," ungkap Ayat.
Ditargetkan, Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah bisa ditetapkan sebagai pahlawan nasional. Pasalnya, banyak tahapan yang harus dipenuhi untuk memenuhi pengajuan tersebut.
"Kami juga melibatkan Dinas Sosial dan Badan Penelitian dan Pengembangan. Kami bakal menyusun buku hingga menggelar seminar nasional agar bisa mengajukan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah," jelas Ayat.